Kali ini saya mencoba mengekpresikan catatan ini disela
waktu senggang saya sambil santai diruang kamar yang indah ini, sederhana sekali apa yang ingin
saya tulis yaitu mengenai mesin pencarian google. Ya kenapa tidak disini
sedikit saya kupas karena jaman teknologi informasi ini menunjukan betapa
hebatnya arus informasi yang menyebar didunia maya ini.
Alhasil jika kita tidak mengikutinya dengan langkah positif
tentunya maka informasi yang kita dapat sangat minim bahkan kita kalah satu
langkah dengan orang yang suka berinteraksi dengan Internet seperti mesin
pencari segala sesuatu ada (mbah Google yang dikatakan seperti guru yang
mempunyai ilmu segala bidang) kenapa tidak karena ketika kita kesulitan mencari
sesuatu seperti pengertian, benda, orang, tempat, pengetahuan, ilmu dan segala
informasi tentu sudah terilis dalam mesin pencari google.
Terkait dengan itu semua mengenai IT, saya fikir ada sesuatu
yang ingin saya ketahui tentang kebiasaan manusia dalam mencari informasi
melalui mesin pencari Google tersebut. Memang akses yang tidak ada batasannya
dijaman globalisasi ini dari mulai orang kota sampai pelosok desa pun bahkan
sudah bisa mengakses internet. Bahkan IT ini tidak mengenal batasan umur hanya
saja siapa yang sudah terbiasa memakai dan yang masih gaptek saja tentu jika
mengakses internet anak kecil harus didampingi dan dipandu oleh pengawasan
orang tua.
Di Indramayu masyarakat sudah mulai tumbuh informasi
tersebut, dari mulai pemakaian Komputer, Laptop, Notbook, bahkan super canggih
dengan mengggunakan Handphone sekarang sudah dapat mengakses internet dengan
mudah dan cepat.
Berangkat dari situ saya sedikit ingin tahu kebiasaan
masyarakat Indramayu pada umumnya dan masyarakat luas pada umumnya dalam
mengakses Informasi Internet dimesin pencari Google akan diketahui berapa
prosentasi atau jumlah pengakses dengan keyword yang akan dicari.
Keyword yang akan dicari yaitu dengan kata “Indramayu”
sebenarnya analisis perencana kata kunci ini sangatlah sederhana karena di
Google sudah menyediakan akses Google Adwords yang akan membantu para penelusur
keyword/Kata kunci untuk mengetahui tentang perencanaan, rating dll. Untuk mengetahui
langkah-langkah sebagai berikut :
Kedua masukan akun gmail anda untuk mengakses selanjutnya
Ketiga setelah masuk ke page adwords pilih alat-perencana kata kunci
Setelah klik perencana kata kunci masukan keyword "INDRAMAYU" sesuai gambar dibawah.
lalu klik dapatkan ide dibawah kursor
selanjutnya Adwords akan mengeluarkan penelusuran perbulan rata-rata.
Setelah muncul seperti digambar lalu klik unduh data tersebut
Simpan file dalam bentuk Excel (CSV)
Nah ini adalah hasil penelusuran melalui mesin pencari google dengan keyword "Indramayu" hasilnya bisa lihat apa saja orang yang mencari dari Indramayu, urutan ke 1. sekitar 8100/perbulan pencarian kata kunci Indramayu, urutan ke 2. sekitar 1600/bulan mencari kata kunci Pulau Biawak Indramayu dan urutan ke 3. sekitar 1300/perbulan mencari kata kunci J*B*AY Indramayu. paling tidak ini yang mengganjal fikiran saya pada urutan ke 3. ternyata masih banyak orang mencari kata kunci tersebut. ehmmm. mohon semua pihak dapat mengkoreksi tentang hal ini, meskipun sepele dapat berakibat pada masa depan pengguna Internet.
Data ini sekedar untuk informasi dan bukan dijadikan data acuan karena ini hasil dari perencana Adwords, semoga dapat menjadi catatan bagi kita semua dan bukan untuk disalahgunakan.
Gunakan akses internet ini dengan bijak dan positif bukan untuk melakukan keburukan.
Itulah sekelumit catatan saya yang bisa di share ambil yang baiknya buang yang buruknya.
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Kata Kunci Indramayu ada yang kurang pas"
Post a Comment